Selasa, 20 Agustus 2013

Saatnya Green Lab

Green Lab Sekolah Alam Cikeas
Green Lab Rules
Green Lab Time

Hari ini hari selasa, tanggal 20 Agustus 2013.  Kegiatan kami hari ini adalah Green Lab atau lebih dikenal dengan kegiatan berkebun.  Setiap seminggu sekali setiap kelas di Sekolah Alam Cikeas ada kegiatan Green Labnya dan jadwal kelas SD 2 Kaili adalah tiap hari selasa jam 10.00 - 11.30.

Kegiatan Green Lab SD 2 Kaili ternyata digabung bersama SD 2 Sangir.  Area Green Lab SAC terletak di sebelah barat daya sekolah dekat area Outbound.  Disana ada kandang kambing, ada kandang kelinci serta area untuk bercocok tanam.  Pak Dudung adalah fasilitator kami yang membantu kegiatan Green Lab.

Setelah semua datang, Pak Dudung memulai kegiatan.  Oh iya kalau kegiatan Green Lab kami punya seragam khusus loh.  Nah di kesempatan pertama ini Pak Dudung juga mengingatkan lagi apasaja yang harus di pakai ketika kegiatan Green Lab.

1. Baju Ayah (baju yang lebih besar, biasanya baju ayah kami agar baju dalam kami tidak kotor.
2. Sepatu Boot
3. Topi/Caping
4. Sarung Tangan

Setiap waktu Green Lab kami harus mengenakan perlengkapan tersebut, jika tidak maka akan ada konsekuensinya.  Perlengkapan-perlengkapan tersebut sangat penting digunakan saat Green Lab, untuk melindungi dari panas, kotor dan bahaya lain misal boot melindungi kaki dari benda tajam atau duri.  Jadi setelah kegiatan Green Lab kami bisa melakukan kegiatan berikutnya dalam kondisi tetap bersih dan sehat.

Setelah menjelaskan peraturan-peraturan Green Lab, Pak Dudung memberitahukan bahwa di kelas 2 sekarang salah satu kegiatan Green Labnya adalah akan mencoba membuat tanaman Hidroponik.  Hmm apa tuh ya? jadi ga sabar nih untuk mulai.

"Tapi kita akan memulai itu minggu depan". kata Pak Dudung.  Untuk kegiatan kali ini kami mendapat kesempatan untuk memberi makan kambing, kelinci, menyiram tanaman di sekitar kebun ataupun mencabuti gulma.  Kami boleh memilih satu kegiatan tersebut.

Pak Dudung memperbolehkan kami memulai kegiatan.  Ada yang mengambil gombor untuk menyiram, ada yang mengambil rumput untuk makan kambing dan mengambil makanan kelinci. Makanan kelincinya berbentuk tablet bulat-lonjong berwarna kecoklatan.  Ada beberapa kelinci yang ada di dalam kandang.  Kami meletakan makanannya di tempat yang sudah disediakan.

Selamat makan dan minum ya, kambing, kelinci dan pohon-pohon semua semoga kalian cepat tumbuh besar dan sehat.  Besok hari kami akan datang lagi dan memberi makan kalian lagi. Insyaallah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar